PSGA UIN WALISONGO HADIRI DEKLARASI REMBANG
Rembang – Konsorsium Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA) Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) sebagai gerakan pemikiran dan sosial dalam kajian aksi sosial pada isu perempuan dan anak menggelar deklarasi di makam Kartini, Bulu Rembang Jawa Tengah. Deklarasi itu menegaskan komitmen untuk mewujudkan keadilan gender dan perlindungan anak, bertapatan dengan peringatan Hari Kartini tahun 2021 pada Rabu (21/4/2021). (womenautoknow.com) Deklarasi tersebut dihadiri oleh kepala PSGA PTKI Seluruh Indonesia termasuk PSGA UIN Walisongo Semarang.
“Pembacaan deklarasi itu menjadi bagian dari workshop penguatan akademik PSGA PTKI pada masa Pandemi covid-19 yg diselenggarakan subdit penelitian dan pengabdian kepada masyarakat DIKTIS Ditjen Pendidikan Islam Kemenag RI, 20-22 April 2021”, ungkap Mahrus yang menjadi leading sektor PSGA PTKI.
Adapun deklarasi tersebut menyikapi isu gender di masa Pandemi. PSGA PTKI merasakan keprihatinan dan perlu menjadi perhatian bersama. Dalam deklarasi yang dibacakan Titik Rahmawati dari PSGA UIN Walisongo Semarang tersebut, Konsorsium PSGA PTKI mendeklarasikan yaitu:
1. Kami berkomitmen menjadi pelopor untuk meningkatkan kualitas keluarga Indonesia yang berkeadilan gender dan berbasis perlindungan anak.
2. Kami bertekad untuk berpartisipasi aktif dalam pencegahan dan penanggulangan segala bentuk kekerasan terhadap perempuan dan anak.
3. Kami berkomitmen melaksanakan pengarusutamaan moderasi beragama untuk mewujudkan Islam Rahmatan lil alamin.
4. Kami mendukung kebijakan pelestarian lingkungan hidup demi menjaga keseimbangan alam.
Pembacaan deklarasi tersebut berlangsung secara khidmat dan penuh makna sehingag besar harapannya keadilan dan gender dan perlindungan anak dapat terwujud di muka bumi ini.
The post PSGA UIN WALISONGO HADIRI DEKLARASI REMBANG appeared first on UIN Walisongo.